Iklan

Apple Rebut Posisi 2 dari Xiaomi Berkat iPhone 13

admin
31 Oktober 2021 | 10.35 WIB Last Updated 2021-10-31T05:06:15Z
Apple Rebut Posisi 2 dari Xiaomi Berkat iPhone 13
Ilustrasi

SnapID.Id - Menjelang momen akhir tahun, Canalys merilis hasil riset pangsa pasar vendor smartphone dunia kuartal III-2021.

Dalam laporan tersebut, Canalys meranking lima besar vendor smartphone di dunia yang mencatatkan pengiriman (shipment) terbanyak.

Apple kembali menjadi ke posisi dua vendor smartphone dunia, setelah pada kuartal II-2021 lalu turun ke peringkat tiga akibat digeser oleh Xiaomi. Sementara Samsung menjadi vendor ponsel dengan pangsa pasar terbesar kuartal III-2021.

Samsung merajai pasar smartphone global dengan total pengiriman sebanyak 69,4 juta unit ponsel dan meraup pangsa pasar 21 persen.

Sementara itu, Apple berada di posisi dua dunia dengan pangsa pasar 15 persen dan total pengiriman sebanyak 49,2 persen. Angka tersebut naik sebesar 14 persen dibanding kuarta III-2020 lalu.

Menurut Canalys, pencapaian yang berhasil diraih Apple turut dipengaruhi oleh tingginya pre-order iPhone 13 series.

Salah satu peneliti di Canalyst, Le Xuan Chiew, menilai bahwa iPhone 13 memiliki beberapa aspek unggulan yang mampu mendongkrak total pengiriman iPhone pada kuartal tersebut.

"Perangkat telah membuktikan peningkatan yang menarik dengan kamera dan masa pakai baterai yang lebih baik dan tentu saja 5G," jelas Le Xuan Chiew dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Sabtu (30/10/2021).

Apple juga dinilai berhasil mempertahankan momen penjualan iPhone 12 dengan memberikan diskon yang cukup besar.

Sumber:Kompas.com

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Apple Rebut Posisi 2 dari Xiaomi Berkat iPhone 13

Trending Now

Iklan

iklan